Merek olahraga global PUMA merilis kegiatan di balik layar kampanye ‘SLIPSTREAM’ dengan NCT 127. NCT 127 terpilih sebagai duta PUMA untuk wilayah Asia-Pasifik bulan lalu dan sedang berpartisipasi dalam kegiatan promosi peluncuran kampanye ‘SLIPSTREAM’.
Melalui foto-foto di balik layar kampanye ‘SLIPSTREAM’, penggemar dapat menikmati berbagai gaya dari anggota NCT 127 yang mengenakan koleksi sporty seperti tracksuit T7 yang ikonik, kaus, dan sepatu. NCT 127 yang dikenal sebagai penggemar olahraga, berpose dengan sepeda, bola basket, dan barang-barang lainnya yang sangat cocok dengan konsep pengambilan video untuk menunjang kempanye ini
Kepribadian anggota NCT 127 yang ramah menciptakan suasana menyenangkan dan seru di lokasi syuting. Para anggota terlihat fokus selama pengambilan video, bebincang satu sama lain dan bercanda satu sama lain, meningkatkan kegembiraan para penggemar.





Kampanye ‘SLIPSTREAM’ oleh PUMA dan NCT 127 terdiri dari gaya yang mewakili tema retro tahun 80-an, seperti konsep streetstyle yang vintage, grafiti, bola basket, mobil tua dan toko-toko jalanan yang mengingatkan suasana lampau, dengan anggota NCT 127 memamerkan karakteristik unik mereka. Foto-foto dan video di balik layar secara lengkap dapat dilihat di Instagram resmi PUMA Korea.
PUMA ‘SLIPSTREAM’ dirilis pada tahun 1987 sebagai sepatu basket. Tahun ini, SLIPSTREAM dirilis kembali sebagai produk streetstyle dengan tetap mempertahankan warisan desain dari tahun 80-an. Menampilkan siluet yang bersih, desain midsole yang tegas, dan overlay yang diperbarui, menambahkan nuansa modern dan tersedia dalam berbagai warna seperti navy, hitam dan merah dengan dasar putih. Koleksi PUMA ‘SLIPSTREAM’ akan tersedia di Tokopedia, JD Sports, Footlocker, Zalora, Our Daily Dose dan seluruh gerai PUMA mulai dari 15 September 2022. Setiap pembelian sepatu PUMA ‘SLIPSTREAM’ di seluruh gerai PUMA Indonesia dan gerai retail PUMA seperti Tokopedia, JD Sports, dan Our Daily Dose, pembeli akan mendapatkan 1 set photocard NCT 127 yang didistribusikan dalam jumlah terbatas.
Sumber: BCW untuk PUMA Indonesia
No Comment! Be the first one.